PT. GS Battery
PT. GS Battery berdiri pada tahun 1972 dan merupakan produsen aki pertama di Indonesia dengan lisensi dari Japan Storage Battery Co. Ltd., produsen aki pertama di Jepang.
Merek aki yang diproduksi adalah GS Astra. Asal nama GS adalah dari pendiri perusahaan Japan Storage Battery Co. Ltd., yang bernama Genzo Shimadzu. Beliau adalah orang pertama yang mengadakan riset tentang pembuatan aki di Jepang. Dan juga sebagai penemu proses produksi bubuk timah hitam, yang merupakan bahan baku aki.
Memasuki era millenium ini PT GS Battery semakin mantap di percaturan bisnis automotive parts dengan :
Diraihnya sertifikat QS 9000 dan ISO 9001 oleh Badan Sertifikat SGS yang merupakan pengakuan standar mutu dan disain produk PT. GS Battery, serta sertifikat mutu akan produk PT. GS Battery dari Japan Storage Battery Co. Ltd. Jepang.
Lokasi 3 buah pabrik (Sunter, Karawang & Semarang) menjamin senantiasa akan ketersediaan barang.
Inovasi produk yang berkesinambungan dengan orientasi pada kemudahan konsumen.
Terpercaya sebagai pensuplai suku cadang asli pabrik pembuat kendaraan bermotor,antara lain:
Roda 4 : Toyota, Daihatsu, Izusu, Mitsubishi, Suzuki, Mazda, Ford, Hino, Nissan, Hyundai, Peugeot.
Roda 2 : Honda, Yamaha, Suzuki, Vespa, Kawasaki
Aki GS Astra Profil Lengkap 2017